Pages

Cara Ampuh Hilangkan Alergi Lipstick yang Patut Kamu Coba


Buat para ladies, apa kamu pernah pakai gincu alias lipstik kemudian lipstik yang kamu pakai menjadikan bibirmu jadi pecah pecah atau terasa gatal?
Lipstik dan produk perawatan bibir adalah penyebab paling umum dari alergi cheilitis pada perempuan, Menurut Dermatologist, Dr. Delwyn Dyall-Smith FACD. Beliau mengungkapkan lagi seperti yang dikutip situs kesehatan dermnetnz.org, merupakan istilah medis untuk bibir yang sedang meradang. Karena dalam kandungan lipstick atup gincu mungkin mengandung tingkat wewangian dan logam yang sangat tinggi di atas yang direkomendasikan kosmetik, maka lipstik dianggap sebagai kosmetik berisiko menengah untuk reaksi alergi.

Kebiasaan yang Bisa Bikin Kamu Tampil Cantik 



Sehingga tidak mengherankan, jika nanti kamu tidak cocok dengan salah satu bahan dalam lipstik, bibir kamu bisa kering, gatal-gatal, atau bahkan menghitam seperti manusia Zombie, hiiiii...

Lalu bagaimana cara mengatasi hal tersebut? Nah, ada beberapa cara ampuh yang bisa kamu lakukan untuk hilangkan alergi gincumu.

1. Hentikan Pemakaian Lipstik
Dengan menghentikan penggunakaan lipstick, maka resiko apapun tidak akan terjadi. Ini cara paling ampuh yang banyak di terapkan oleh para ladies.

2. Oleskan Madu Pada Bibir
Jika bibirmu pecah pecah dan sangat kering karena alergi lipstik, kamu bisa oleskan madu pada bibirmu setelah dibersihkan dengan menggunakan pembersih khusus bibir. Hal yang harus diperhatikan nih, jangan menjilati bibir kalau bibirmu kering. Terutama jika menjilatinya karena wangi lipstiknya. Sebab kata Dr. Delwyn, menjilati bibir sebagai respon keringnya bibir dapat membuat bibir teriritasi.

Baca Juga :

Manfaat Cotton Bud
Manfaat Air Kelapa untuk Kesehatan

3. Hindari Bahan Lipstik yang Akan  Membuatmu Alergi

Cara ketiga ini juga patut untuk ditrapkan, Bukan iklan lho ini, tapi faktanya demikian. Ternyata label halal pun tidak menjamin kandungan yang ada dalam lipstik itu membuat bibir kita tidak alergi, walaupun bahan-bahan dan produksinya tetap halal.